Sunday, March 13, 2016

KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac

KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac - Kali ini Berita Handphone akan mengulas artikel Handphone terbaru berjudul KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac yang dikutip dari Tabloid Pulsa. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac, anda bisa menyimak artikel kami tentang KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac dibawah ini.
KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac


KakaoTalk, aplikasi messaging lintas platform kini tersedia bagi para penguna Mac di seluruh dunia. Demikian seperti diumumkan resmi Kakao dalam siaran pers yang diterima PULSAonline.

Sejak Juni 2013, Kakao telah memungkinkan pengguna aplikasi mobile KakaoTalk untuk mengobrol lintas perangkat dengan teman mereka dari smartphone ke desktop. Setelah KakaoTalk untuk PC, KakaoTalk untuk desktop kini juga tersedia bagi semua penguna Mac.

Versi beta KakaoTalk untuk Mac tersedia dalam Bahasa Korea dan Inggris, dengan semua fitur pesan dasar yang dicintai dan diandalkan oleh KaTalkers: sinkronisasi penuh antara ponsel & Mac, daftar teman, chat rooms, emotikon, dan kemampuan untuk menerima data dalam format apa pun dari pengguna KakaoTalk untuk PC (Word, Excel, foto, video, dan lain-lain).

Fitur dan pembaruan lain (termasuk pencarian dan kemampuan untuk mengirim dan menerima data) akan segera hadir untuk Mac, seiring dengan perkembangan dan respon pengguna.

Selain mengumumkan kehadirannya untuk pengguna Mac, KakaoTalk juga telah menaikkan standar bagi aplikasi pesan instan dengan peluncuran “Search Chat”, fitur terbaru yang akan pertama kali tersedia di KakaoTalk untuk PC.

Dengan “Search Chat”, pengguna KakaoTalk untuk PC dapat dengan cepat mencari setiap percakapan dengan kata kunci dan menemukan semua pesan terkait yang telah dikirim atau diterima dalam chat room. Tanpa harus menggulir layar ke bawah untuk melihat percakapan sebelumnya, fitur “Search Chat” membawa KaTalkers langsung ke percakapan yang mereka cari. Semua pencarian didasarkan pada data yang tersimpan di komputer sehingga membuat “Search Chat” menjadi instan dan aman.

Fitur “Search Chat” tersedia langsung bagi pengguna KakaoTalk untuk PC, yang tersedia secara gratis bagi siapapun di dunia dalam Bahasa Inggris, Korea dan Jepang. Fitur “Search Chat” juga akan tersedia di aplikasi mobile KakaoTalk pada akhir tahun ini.

Aplikasi desktop KakaoTalk juga memungkinkan pengguna untuk membagi berbagai data yang kompatibel dengan Mac dan PC, termasuk, gambar, video, audio, dokumen dan data yang telah dikompres dari 57 format yang berbeda. Penguna dapat mengirim dan menerima data di KakaoTalk untuk PC, dan dapat menerima data di KakaoTalk untuk Mac (kemampuan untuk mengirimkan data segera hadir).

Sebelum pengguna dapat menggunakan KakaoTalk untuk PC, mereka harus membuat akun Kakao dan melakukan verifikasi. Pengguna dapat membuat akun Kakao di menu ‘More’>’Kakao Account’ di versi mobile KakaoTalk, dan KakaoTalk akan mengirimkan kode verifikasi ke e-mail yang digunakan untuk melakukan registrasi. Setelah proses ini berhasil, setiap saat pengguna masuk ke KakaoTalk untuk PC atau Mac, pemberitahuan ‘Logged in to PC version’ akan terkirim secara otomatis ke aplikasi mobile KakaoTalk

Sekian Berita Handphone terbaru dari kami mengenai KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac. Harapan kami Semoga artikel Berita Handphone yang berjudul KakaoTalk Kini Tersedia Bagi Pengguna Mac ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Berita Handphone untuk mendapatkan berita Berita Handphone setiap harinya.